Anime Ultraman Umumkan Seiyuu

Selain sembilan seiyuu, ada lima aktor yang digunakan untuk motion capture. Sejumlah tangkapan layar baru juga dirilis.

Ryohei Kimura menyuarakan tokoh utama, Shinjiro Hayata. Takuya Eguchi menyuarakan Dan Moroboshi. Megumi Han sebagai Seiji Hokuto ditambah Hideyuki Tanaka menyuarakan Ultraman original, Shin Hayata.

Seiyuu

  • Sumire Morohoshi sebagai Rena Sayama
  • Ken Uo sebagai Mitsuhiro Ide
  • Shigeru Ushiyama sebagai Edo
  • Ryota Takeuchi sebagai Jack
  • Eiji Hanawa sebagai Yosuke Endo
  • Hirokazu Sekido sebagai Kurata
  • Kenjiro Tsuda sebagai Adad
  • Minoru Shiraishi sebagai Shiraishi
  • Kaiji Soze sebagai Bemlar

Motion Actor

  • Katsuyuki Yamazaki sebagai Shinjiro Hayata
  • Shinji Kasahara sebagai Dan Moroboshi
  • Haruka Shibai sebagai Rena Sayama dan Seiji Hokuto
  • Teruaki Ogawa sebagai Shin Hayata dan Edo
  • Kaiji Soze sebagai Mitsuhiro Ide dan Bemlar

Animasi CG Ultraman ini diadaptasi dari manga karya tim The Linebarrels of Iron. Manga Ultraman ini tidak seperti versi tokusatsu. Karakter utama dalam manga Ultraman adalah anak dari Ultraman original yang kali pertama turun ke Bumi. Shinjiro mewarisi kekuatan Ultra dari ayahnya, Shin Hayata. Meskipun Bumi tampak sudah damai, ancaman monster tetap bergerak dari setiap sudut. Kali ini giliran Shinjiro yang akan melindungi Bumi.

Mulai tayang 1 April eksklusif di Netflix. Saksikan PV di berita sebelumnya.

Sauce