Maaf Menunggu, Mari Intip Teaser AMH Magz Volume 35!

Maaf sudah lama menunggu. AMH Magz volume 35 akan segera terbit!

Staf redaksi tengah sibuk merombak AMH Magz dalam beberapa minggu terakhir, namun di masa transisi ini kami tak luma dengan rilis AMH Magz. Bertepatan dengan ulang tahun ke-6 AMH Magz, kami sudah menyiapkan beberapa konten khusus yang pastinya bakal membuatmu sibuk membaca sembari menghabiskan waktu.

Satu Adalah Semua, Semua Adalah Satu!

FMA-characters

Kamu fans Fullmetal Alchemist? AMH Magz punya ulasan spesial sepanjang 10 halaman tentang petualangan kakak-beradik ahli alkimia ini. Pemahasan mendalam bisa kamu baca mulai dari media manga, anime, film, hingga profil antagonis dan juga ilmu alkimia itu sendiri.

Anak SMA Jago Tarung!

XK2aVDb

Apa jadinya jika belasan siswi SMA diajak bertarung melawan alien? AMH Magz punya coverage untuk Battle Girls High School. Kami akan membahas secara lengkap mulai dari game hingga animenya.

Siapkan Tissue!

Koe-no-Katachi-anime

Jangan lupa siapkan tissue di sampingmu karena AMH Magz punya ulasan dari dua film anime drama yang sempat mengharu birukan Indonesia. Simak bagaimana cinta bisa menembus batas komunikasi di Koe no Katachi. Lihat juga bagaimana perang mempengaruhi dan menghancurkan kehidupan manusia lewat In This Corner Of The World, ulasan kerjasama dengan Re:Psycho.

IN-THIS-CORNER-OF-THE-WORLD-1169x520

AESTHETIC!

DEjBpREW0AAI4nz

Tahun ini mereka kedapatan membawakan opening dari dua anime yang oke banget. Gaya musik mereka juga unik dan berkarakter. Duo ORESAMA baru saja menembus skena musik J-pop mainstream Jepang, namun karir mereka lebih dari sekedar dua single. Simak ulasan ORESAMA di rubrik Music Lab!

VOCALOID!VOCALOID!VOCALOID!

Dalam beberapa edisi terakhir AMH Magz jarang mengulas lagu Vocaloid. Namun jangan berkecil hati karena di Eargasm edisi ini kami punya 4 ulasan Vocaloid sekaligus!

kwwt

Skena Vocaloid makin berkembang pesat di Amerika, sehingga tak heran apabila ada musik Vocaloid dalam genre yang tidak umum. Band indie pop Karma Wears White Ties mencoba mereka ulang EP pertama mereka dengan menggandeng produser Vocaloid ODDEEO. Hasilnya adalah EP Wesley Dreamers dengan vokalis utama GUMI!

a1270146008_10

Kolaborasi epik antara circle musik lokal crafTUNER dengan komunitas Ita Indonesia menelurkan Intersection, sebuah album musik bertema driving music. Bagaimana keduanya menjajal tema menantang ini? Masih ada dua ulasan lagu Vocaloid dari rapper KOHH dan juga band prog rock legendaris Indonesia, Kekal, serta dua ulasan lainnya.

OBJECTION!

Phoenix-wright-objection

Suka menyela orang saat bicara? Kamu akan suka yang satu ini. Simak ulasan VN bertema kriminal investigasi Phoenix Wright: Ace Attorney.

Selain artikel khusus di atas kami juga masih memiliki artikel reguler seperti ulasan anime, manga, serta artikel menarik lainnya. AMH Magz volume 35 akan terbit tanggal 30 September 2017. Nantikan di website dan fanpage kami! Sebagai bonus, berikut ini adalah cover spesial untuk volume 35. Bisakah kamu menebak siapa karakter dalam siluet? Apakah Riho-chan? Atau…

amh magz cover 35 mask2

mcatrane

INFP-T, siang di Bandung malam di Tenggarong