Widih! Tonkatsu DJ Agetaro Dibuat Jadi Film Live Action!

Tanpa angin apapun, akun Twitter resmi manga dan anime Tonkatsu DJ Agetaro mengumumkan adaptasi film live action!

tonkatsu dj agetaro movie

Tonkatsu DJ Agetaro yang dikarang oleh Ipyao dan Koyama Yuujiro ini bercerita tentang Katsumata Agetaro, anak dari keluarga pemilik restoran tonkatsu. Lewat serangkaian peristiwa, Agetaro tiba-tiba memiliki mimpi untuk menjadi seorang DJ. Ia menggunakan pengalamannya di restoran untuk memainkan musik di piringan hitam.

Saat ini belum ada informasi tambahan, namun nanti akan diberitakan kembali info lebih lanjut soal adapatasi film ini. Di samping itu, situs Shonen Jump + akan menerbitkan dua manga oneshot dari Koyama untuk merayakan pengumuman adaptasi film Tonkatsu DJ Agetaro. Manga pertama adalah Gattobe! Home Runnosuke yang sudah bisa dibaca sekarang juga. Sementara itu manga kedua baru akan terbit minggu depan.

Anime Tonkatsu DJ Agetaro produksi Studio DEEN, walaupun pendek dan tidak terlalu menarik perhatian, tetaplah merupakan sebuah anime yang unik dengan artwork khas dan musik yang juga diproduksi DJ tulen. Ada banyak hal jenius yang ditampilkan di dalamnya, seperti menggunakan suara penggorengan sebagai sample musik. Dengan adanya daptasi film live action ini, bagaimana jadinya Agetaro yang hanya seorang koki tonkatsu bisa menjadi seorang DJ top? Mari kita nantikan.

Sauce

mcatrane

INFP-T, siang di Bandung malam di Tenggarong