Tada-kun wa Koi wo Shinai Berhasil Mengundang Tawa di Episode Perdana

Dibuat oleh Doga Kobo dengan staff yang pernah mengurus Gekkan Shoujo Nozaki-kun, kali ini mereka menceritakan pertemuan dua remaja berbeda warga negara. Tada-kun wa Koi wo Shinai diawali dengan Tada yang memotret di sekitar kastil. Saat sedang berusaha memotret pohon sakura, objek terhalang oleh turis asing. Meski sedikit jengkel, saat tatapan Tada bertemu malah dimintai tolong memotret. Si gadis berpose aneh yang ternyata salah satu adegan dalam period drama, Rainbow Shogun.

Ini bukan kali terakhir Tada menolong gadis yang kemudian memperkenalkan diri sebagai Teresa. Karena selain ceroboh, Teresa terpisah dari rombongan dan tidak membawa cukup uang. Dia baru bertemu teman seperjalannya, Alec setelah dihubungi lewat telepon rumah keluarga Tada. Kelucuan apa lagi yang akan ditampilkan pasangan ini?

Manis Madu di Awal

Staff berhasil membuat karakter dengan kepribadian yang mudah disukai sejak episode pertama. Teresa yang terlalu baik tetapi ceroboh, atau Tada yang menggemari fotografi. Beberapa adegan komedi didukung dengan animasi yang hiperbola seperti saat Alec meninju Kaoru. Latar yang digunakan nyaman dipandang dan tidak overkill. Membuat penonton fokus ke karakter.

Karena ini anime original, penonton bisa berspekulasi kesedihan apa yang akan disiapkan. Sejumlah petunjuk sudah diselipkan antara lain Teresa yang dipanggil Alec dengan akhiran “-sama” yang menandakan posisinya tinggi. Teresa juga nyaris menyebutkan nama aslinya “Du-” yang kemudian diganti Wagner. Dari opening terselip sedikit masa anak-anak Alec bersama Teresa. Bisa jadi Teresa adalah puteri dari Larsenburg (Luxemburg?) dan sudah tunangan. Apakah dia akan setia dengan tunangan atau pindah hati ke Tada?

Dari penerawangan episode perdana, seri komedi romantis ini sangat menjanjikan bisa menghibur penonton. Telah dipastikan juga tayang sebanyak 12 episode. Keuntungan lain dengan anime original, staff seharusnya sudah memperhitungkan tulisan naskah cukup untuk divisualisasikan dalam durasi tersebut.

Staff dan keterangan tiap karakter bisa dibaca melalui artikel sebelumnya.

Mungkin Anda juga menyukai