TenSura: Tears of the Azure Sea Ungkap Visual Utama, Trailer, dan Pengisi Suara Baru
Film terbaru dari seri That Time I Got Reincarnated as a Slime yang berjudul Tears of the Azure Sea resmi merilis key visual, trailer, serta mengumumkan tiga pengisi suara tambahan. Film ini dijadwalkan tayang di bioskop Jepang pada 27 Februari 2026.
Tiga nama yang resmi bergabung dalam jajaran seiyuu antara lain:
- Saori Onishi sebagai Yura
- Koichi Domoto sebagai Zodon
- Koji Yusa sebagai Djeese
Dalam trailer terbaru, penonton juga dapat mendengar lagu tema berjudul “Utopia” yang dinyanyikan oleh TRUE.
Studio 8-Bit kembali dipercaya mengerjakan animasi film ini. Posisi sutradara dipegang oleh Yasuhito Kikuchi, sementara Ryoma Ebata bertugas sebagai desainer karakter, dan Hitoshi Fujima menangani musik.
Para pengisi suara utama dari seri animenya juga akan kembali dalam film ini, termasuk:
- Miho Okasaki sebagai Rimuru
- Megumi Toyoguchi sebagai Raphael
- Tomoaki Maeno sebagai Veldora
- Makoto Furukawa sebagai Benimaru
- Sayaka Sembongi sebagai Shuna
- MAO sebagai Shion
- Takuya Eguchi sebagai Souei
- Asuna Tomari sebagai Gobta
- Chikahiro Kobayashi sebagai Ranga
- Manami Numakura sebagai Hinata
- Lynn sebagai Luminas
- Rina Hidaka sebagai Milim
- Anzu Haruno sebagai Ramiris
- Hisako Kanemoto sebagai Elmesia



